
Foto : FB Shookga Mygii
Penulis: Fityan
TVRINews – Gyeongju
Pidato 10 Menit Sang Leader Kupas Tuntas Soft Power K-Culture di Hadapan CEO Dunia.
Dunia menantikan gebrakan baru dari Kim Namjoon, atau lebih dikenal sebagai RM, leader dari mega grup K-pop BTS.
Ia dipastikan akan mengukir sejarah sebagai artis K-pop pertama yang menyampaikan pidato di ajang bergengsi APEC CEO Summit 2025 di Gyeongju Arts Center, Korea Selatan.
Kehadiran RM di forum yang mempertemukan para pemimpin ekonomi 21 negara anggota APEC dengan CEO global ini menandai tonggak penting pengakuan K-pop dalam diskursus internasional, melampaui sebatas hiburan menjadi kekuatan ekonomi dan diplomasi.
Dampak Global K-Culture Jadi Sorotan
Sesi pidato RM dijadwalkan berlangsung pada Rabu (29/10), hari pertama KTT , dengan durasi 10 menit mulai pukul 15.05 hingga 15.15 KST (13.05-13.15 WIB).
Mengutip laporan dari K-en News, tema yang akan dibawakan oleh rapper dan produser berbakat ini adalah “Cultural Creative Industries in the APEC Region and the Soft Power of K-Culture.”
Dalam pidatonya, RM rencananya akan membagikan pengalamannya sebagai figur kunci di balik fenomena global BTS. Ia akan mengupas tuntas nilai strategis industri kreatif serta bagaimana soft power budaya Korea telah menjelma menjadi jembatan pengaruh di kawasan Asia-Pasifik dan dunia.
“Publik sangat menantikan pidato RM, karena ia akan membahas pengaruh budaya Korea secara global,” demikian dilaporkan K-en News.
Bukan Panggung Internasional Pertama
Kiprah internasional RM di luar panggung musik bukan kali pertama. Ia pernah memukau dunia saat berpidato di Sidang Majelis Umum PBB pada 2018, dan kembali menyampaikan pesan harapan global terkait Pandemi Covid-19 pada 2020.
APEC CEO Summit tahun ini mengusung tema "Beyond, Business, Bridge," dengan lebih dari 85 pembicara membahas 20 sesi krusial, mulai dari kecerdasan artifisial (AI), semikonduktor, hingga transisi energi.
Partisipasi RM dan K-Culture dalam agenda utama summit ini semakin menggarisbawahi bagaimana budaya populer kini menjadi lokomotif diplomasi publik dan ekonomi kreatif Korea Selatan.
Sebagai bentuk dukungan industri, HYBE, perusahaan induk BIGHIT MUSIC yang menaungi BTS, tercatat menjadi salah satu sponsor resmi acara. Mereka juga membuka booth khusus untuk memamerkan pencapaian artis dan strategi bisnis global mereka.
RM yang Selalu Melampaui Batas
Keikutsertaan leader BTS ini dalam forum bisnis dan kepemimpinan global ini mempertegas statusnya sebagai ikon budaya yang mampu merangkul isu-isu beyond business dan menciptakan bridge (jembatan) antara generasi muda dengan para pengambil keputusan global. Dunia kini menanti, pesan inspiratif apa lagi yang akan ia sampaikan dari panggung APEC.
Editor: Redaksi TVRINews
